Selamat Datang di Web Jendela Keluarga Aris Nurkholis - Ratih Kusuma Wardani

Monday, January 13, 2014

Jambore Anak Sholih Darussalam


Jendela Keluarga: Selasa 14 Januari 2014 bertepatan dengan hari Maulid Nabi Muhammad SAW, Masjid Darussalam Kompleks Perumahan Muslim Darussalam Mejing Wetan, Ambarketawang, Gamping, Sleman Mengadakn Jambore Anak Sholih Darussalam. Acara dimulai pukul 07.30 WIB. Acara dimulai dengan melakukan gerakan pemanasan/ warming up kemudian dilanjutkan dengan pembagian kelompok, nama kelompok dan komandan kelompok. Jambore anak sholih diikuti seluruh anak-anak yang tinggal di perumahan muslim darussalam. Total peserta yang ikut dalam acara jambore anak sholih ini sekitar 90 anak.

Jambore anak sholih darussalam kali ini dikemas sangat unik sekali, kegiatan di bagi menjadi tujuh pos, masing-masing pos terletak di salah satu rumah tempat warga di perumahan darussalam. pada saat anak-anak tiba di masing-masing pos anak-anak diajarkan bagiamana adab-adab bertamu. Ketujuh pos tersebut yaitu pos pertama anak-anak melakukan lomba melipat sarung dan mukena. Pos kedua anak-anak belajar memasak bubur. Pos ketiga anak-anak belajar memasak kue kukus dan es buah. Pada pos kedua dan ketiga anak-anak belajar memasak mulai dari bahan-bahan masakan, cara memasak, hingga saat menghidangkannya. Kemudian hasil hidangan makanannya dimakan bersama-sama dalam kelompok mereka masing-masing, termasuk didalamnya diajarkan tentang etika makan secara islami. Kemudian anak-anak juga diajarkan untuk membersihkan alat-alat masak yang telah digunakan. Pos keempat anak-anak lomba tahfidz. Pos kelima lima anak-anak di ajari membuat roket air hingga mencoba meluncurkan roket air. Pos keenam anak-anak melakukan halang rintang dengan meniti satu batang pohon bambu yang dilanjutkan dengan bermain ayunan yang terbuat dari ban bekas. setelah dilanjutkan dengan kegiatan merayap di halang rintang yang telah disediakan. dan Pos terakhir anak-anak bermain perang air.
































By. Admin (Aris Nurkholis)

0 comments:

Post a Comment